Topik Terkini

Lanjutkan Program JG-KWL, Pjs Bupati Minut Reza Dotulung Siap Jalankan Tugas

Minut, dianssulut.com —Pjs Bupati Minahasa Utara, Reza Dotulong menegaskan, tugasnya adalah merealisasikan program yang sudah rencanakan oleh Bupati Joune Ganda bersama Wakil Bupati Kevin Lotulong. Hal tersebut disampaikan Reza Dotulung saat acara serah Terima aset di pendopo Kantor bupati Minahasa Utara, rabu 25 September 2024.

Dikatakan Dotulung, sesuai pesan Gubernur Sulut Olly Dondokambey, jangan pernah merasa atau menjadi Bupati yang sebenarnya.

Juga kata Reza, Bupati yang sebenarnya adalah Joune Ganda. Namun berhubung dengan masa cuti yang sementara dijalani oleh Bupati JG dan Wabup KWL, maka dia ditugaskan untuk sementara waktu mengeksekusi program-program dari pemerintahan JG-KWL.

” Pesan Gubernur kepada saya, selama melaksanakan tugas, jangan pernah merasa benar-benar menjadi Bupati. Sebab Bupati saat ini hanyalah sementara cuti.Saya minta semuanya tetap eksis melaksanakan tugas apa yang sudah direncanakan bapak Bupati dan Wakil Bupati.” Ucap Reza.

Pjs Bupati juga menjelaskan, sesuai Permendagri Nomor 74, ada Lima (5) tugas yang menjadi kewenangannya yaitu,

1. Memimpin pelaksanaan pemerintahan daerah yang menjadi kewenangan daerah berdasarkan ketentuan dan kebijakan yang ditetapkan bersama DPRD.

2. Menjaga ketentraman dan ketertiban masyarakat.

3. Memfasilitasi penyelenggaraan Pemilihan Bupati dan Wakil.Bupati Minahasa Utara, serta menjaga netralitas ASN.

4. Melakukan pembahasan rancangan Peraturan Daerah (Perda) serta menandatangani peraturan daerah atas persetujuan tertulis dari Mendagri.

5. Melakukan pengisian pejabat sesuai ketentuan dan undang-undang atas persetujuan tertulis dari Mendagri.

Lanjut kata Pjs Bupati, apa yang dilakukan oleh Bupati dan Wakil Bupati selama ini sangat baik dan sudah dirasakan oleh masyarakat Minahasa Utara.

” Saya pastikan bahwa saya akan melanjutkan kerja hebat dari bapak Bupati dan Wakil Bupati dan menyelesaikan apa yang sudah tertata pada APBD-P 2024 serta mensukseskan untuk perencanaan induk 2025.” Tandasnya. (Advetorial)

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button