Minahasa UtaraSulawesi Utara

Discover North Sulawesi: Bupati Joune Ganda Buka Pintu Lebar Investasi

π— π—Άπ—»π˜‚π˜ — Bupati Minahasa Utara, Joune J. E. Ganda, SE., MAP., MM., M.Si., dengan penuh semangat mengajak para investor untuk menanamkan modal di daerahnya dalam acara Discover North Sulawesi. Acara tahunan ini bertujuan untuk mempromosikan potensi wisata dan investasi di Sulawesi Utara. Pada hari Sabtu, (21/9)

Dalam paparannya di hadapan para pelaku bisnis di Hotel Borobudur Jakarta, Bupati Joune Ganda menekankan potensi wisata yang luar biasa di Minahasa Utara, meliputi keindahan alam, kekayaan budaya, dan kuliner yang lezat. “Kami membuka pintu lebar bagi investor untuk berinvestasi di sektor pariwisata, UMKM, dan perikanan, khususnya pariwisata bahari,” ujar Bupati Joune.

Ia juga memaparkan secara detail regulasi investasi di Minahasa Utara, kemudahan berinvestasi yang ditawarkan, dan dukungan yang diberikan oleh pemerintah daerah. “Kami berkomitmen untuk memberikan kemudahan dan dukungan penuh bagi para investor yang ingin berinvestasi di Minahasa Utara,” tegasnya.

Selain mempromosikan potensi investasi, Bupati Joune Ganda juga menghibur para hadirin dengan menyanyikan sebuah lagu dan berfoto bersama para kawanua, warga Minahasa Utara yang berdomisili di Jakarta.

Kehadiran Bupati Joune Ganda di Discover North Sulawesi menunjukkan komitmennya untuk mempromosikan Minahasa Utara sebagai destinasi investasi yang menjanjikan. Ia berharap melalui acara ini, Minahasa Utara akan semakin dikenal dan menarik minat investor untuk berinvestasi di daerah tersebut.

(Rukminto Rachman)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button