Bupati Minut Joune Ganda, Menguatkan Komitmennya dalam Pertemuan Reforma Agraria Summit Bali 2024 di The Meru Sanur, Denpasar

ππππ‘π¦π¦π¨ππ¨π§.ππ’π , π‘ππ¦ππ’π‘ππ — Bupati Minahasa Utara, Joune J. E. Ganda, SE., MAP., MM., M.Si, turut hadir dalam Pertemuan Reforma Agraria (RA) Summit Bali 2024 yang digelar di The Meru Sanur, Denpasar, Bali. Kehadiran Bupati Joune Ganda dalam acara tersebut menegaskan komitmennya serta keseriusannya dalam mendukung program Reforma Agraria di Kabupaten Minahasa Utara. Pertemuan tersebut berlangsung mulai tanggal 14 hingga 15 Juni 2024.
Pertemuan ini diselenggarakan oleh Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) melalui Direktorat Jenderal Penataan Agraria. Acara Reforma Agraria (RA) Summit 2024 dimulai dengan kegiatan Sambung Rasa Reforma Agraria yang membahas implementasi Reforma Agraria selama satu dekade terakhir.
Reforma Agraria (RA) Summit 2024 membahas empat fokus utama, yaitu:
1.Β Resolusi Penyelesaian Legalisasi Aset Permukiman di Atas Air, Pulau-pulau Kecil, dan Pulau Terluar.
2.Β Resolusi Penyelesaian Permasalahan Pertanahan Transmigrasi.
3.Β Penyelesaian Konflik Agraria pada Aset BMN/BMD, BUMN/BUMD yang Dikuasai Masyarakat.
4.Β Resolusi Penyelesaian Redistribusi Tanah dari Pelepasan Kawasan Hutan.
“Bupati Joune Ganda menyampaikan bahwa Reforma Agraria Summit tahun ini mengusung tema “Sinergi Untuk Reforma Agraria Berdampak dan Berkelanjutan”, yang menyoroti pentingnya kerjasama dan kolaborasi antar lembaga untuk mencapai kesuksesan dalam pelaksanaan Reforma Agraria.
Sebelum membahas keempat poin tersebut, telah diadakan dua kali Workshop bersama dengan pihak-pihak terkait. Menteri ATR/Kepala BPN, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), memberikan sambutan langsung mengenai 1 Dekade Reforma Agraria periode 2014-2024 dalam acara ini,” ungkap Bupati Minahasa Utara dengan penuh antusias. (Rinto/**)