Bupati Minahasa Utara Komitmen dalam Percepatan Penurunan Stunting: Menuju Minahasa Utara Hebat Bebas Stunting

DIANSSULUT.COM, MINUT — Bupati Minahasa Utara, Joune J.E. Ganda,S.E,.M.A.P., M.M.,M.Si, menghadiri dan membuka kegiatan workshop tim pendamping keluarga (TPK) dalam Pencegahan dan Percepatan Penurunan Stunting di Kabupaten Minahsa Utara, di Pendopo Pemkab Minut pada tanggal 16 Oktober 2023.
Acara tersebut juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah, Ir. Novly G. Wowiling, M.Si, Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sulawesi Utara, Bapak Ir. Diano Tino Tandayu, M.Eng beserta jajaran, Ketua TP-PKK, Ibu Rizya Ganda Davega, yang juga sebagai bunda tim pendamping keluarga, para asisten, staf bupati, kepala perangkat daerah, para penyuluh KB Se-Kabupaten Minahasa Utara, Tim pendamping keluarga, dan narasumber yang hadir.
Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara memberikan apresiasi yang tinggi kepada BKKBN Provinsi Sulawesi Utara dan Tim Pendamping Keluarga Kabupaten Minahasa Utara, serta jajaran Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara. Mereka diapresiasi atas dedikasi dan komitmennya dalam bekerja, berkarya, dan berdedikasi untuk mencapai visi Minahasa Utara Hebat, menuju bebas Stunting.
Melalui kegiatan workshop ini, diharapkan Tim Pendamping Keluarga dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan mereka dalam pencegahan dan percepatan penurunan Stunting. Stunting merupakan masalah serius yang harus segera ditangani, karena dapat berdampak negatif pada pertumbuhan dan perkembangan anak.
“Bupati Joune J.E. Ganda,S.E,.M.A.P., M.M.,M.Si, menyatakan komitmennya untuk terus mendukung upaya pencegahan dan penurunan Stunting di Kabupaten Minahasa Utara. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya peran Tim Pendamping Keluarga dalam memberikan pembinaan dan pendampingan kepada keluarga-keluarga di wilayah Kabupaten Minahasa Utara.
Bupati Minut, Joune Ganda, juga mengajak seluruh masyarakat Minahasa Utara untuk secara aktif terlibat dalam upaya pencegahan Stunting. Beliau mendorong partisipasi berbagai pihak, seperti pemerintah, masyarakat, dan sektor swasta, untuk bersama-sama membangun kesadaran akan pentingnya gizi yang baik dan sehat bagi pertumbuhan anak, “ucap Suami tercinta Rizya Ganda Davega.
Workshop tim pendamping keluarga ini didukung oleh BKKBN Provinsi Sulawesi Utara, yang memberikan bimbingan teknis dan materi terkait upaya pencegahan dan penurunan Stunting. Kegiatan ini juga sejalan dengan program pemerintah pusat dalam memperkuat kualitas sumber daya manusia melalui pencapaian optimal pertumbuhan anak.
Dengan adanya workshop ini, diharapkan pencegahan dan percepatan penurunan Stunting di Kabupaten Minahasa Utara dapat tercapai dengan baik. Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara akan terus berkomitmen dalam menyediakan program dan dukungan yang diperlukan untuk mencapai tujuan ini.
Penulis: Rukminto Rachman.